Senin, 28 Maret 2011

Panen dan Pasca Panen Bawang Merah

Umur tanaman Bawang merah siap panen bervariasi antara 60-90 hari, tergantung varietasnya. Ciri-ciri tanaman Bawang merah siap panen adalah umbi tampak besar dan beberapa daun berwarna kecoklatan. pemanenan sebaiknya dilakukan pagi hari saat cuaca cerah. Keadaan tanah pada saat panen diusahakan kering untuk mencegah terjadinya pembusukan umbi. Panen dilakukan dengan mencabut tanaman secara perlahan. Jika tanah terlalu keras, pencabutan sebaiknya dibantu dengan menggunakan cukil atau gancu agar umbi bawang merah tidak rusak.
Setelah dipanen, umbi dijemur di atas bedengan bekas tanam. untuk memudahkan proses penjemuran, bawang merah diikat setiap 3-5 kg. daun Bawang merah yang sudah diikat direbahkan hingga menutupi umbi.
Penjemuran dilakukan dengan posisi umbi di bawah, tertutup daun yang direbahkan.Bawang merah ditutup dengan plastik pada sore hari. lama penjemuran sekitar 3-5 hari, tergantung keadaan cuaca, hingga daun bawang mearh benar-benar kering. Bawang merah bisa dipasarkan setelah dibersihkan dan dipotong daun dan akarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar